Friday, March 28, 2025

Pola dan Jadwal Sertifikasi Guru Tahun 2015

Program+sertifikasi+guruPola dan Jadwal Sertifikasi Guru Tahun 2015 ~ Sertifikasi guru telah dilaksanakan sejak tahun 2007 yang merupakan implementasi dari amanat Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005. Sampai dengan tahun 2014 pola sertifikasi yang telah berjalan ada 3 (tiga) jenis, yaitu : Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG); Pemberian Sertifikat Profsi Secara Langsung (PSPL); dan Porto Folio (PF). Pada tahun 2015 yang merupakan tahun kesembilan pelaksanaan sertifikasi guru muncul pola sertifikasi baru yang dikenal dengan singkatan PPGJ (Pendidikan Profesi Guru Dalam Jabatan). Namun di dalam Buku 1 Pedoman Penetapan Sertifikasi Guru tidak disebutkan pola sertifikasi tahun 2015.

Berdasarkan evaluasi data calon peserta sertifikasi guru hasil verifikasi yang telah dilakukan oleh Kabupaten/Kota ternyata pola PLPG masih akan dilaksanakan pada sebagian calon peserta sertifikasi guru disamping pola PPGJ maupun PF. Oleh karena itu, menurut informasi yang diperoleh, Buku 1 Pedoman Sertifikasi Guru yang dapat diunduh melalui laman sergur.kemdiknas.go.id akan direvisi.

Jadi, pola sertifikasi guru tahun 2015 terbagi menjadi 4 (empat), yaitu :

  1. PLPG. Pola sertifikasi PLPG diperuntukkan bagi guru yang diangkat atau sudah mengajar (TMT) sebelum tanggal 1 Januari 2006;
  2. PPGJ. Pola sertifikasi PPGJ diperuntukkan bagi guru yang diangkat atau sudah mengajar (TMT) semejak tanggal 1 januari 2006 hingga saat ini;
  3. PF;
  4. PSPL.

TMT untuk pola sertifikasi PLPG dan PPGJ ini harus dibuktikan dengan SK pengangkatan sebagai guru yang sah.

Berdasarkan surat edaran Kepala BPSDMPK PMP kepala kepala LPMP di seluruh Indonesia, ada beberapa informasi terkait kebijakan baru sertifikasi guru tahun 2015, yaitu :

  1. Sertifikasi guru tahun 2015, bagi guru yang diangkat sebelum terbitnya Undang-Undang Guru dan Dosen (30 Desember 2015) dan belum memiliki sertifikat pendidik dilaksanakan seperti pada tahun 2014, yaitu melalui mekanisme PSPL, PF, dan PLPG;
  2. Verifikasi berkas calon peserta sertifikasi guru untuk pola PSPL, PF, dan PLPG akan dilaksanakan tanggal 17 s.d 30 April 2015;
  3. Persetujuan A1 calon peserta sertifikasi guru untuk pola PSPL, PF, dan PLPG akan dilaksanakan tanggal 1 s.d 9 Mei 2015;
  4. Cetak A1 calon peserta sertifikasi guru untuk pola PSPL, PF, dan PLPG akan dilaksanakan pada tanggal 4 s.d 12 Mei 2015;
  5. Pedoman penetapan peserta sertifikasi guru dalam jabatan tahun 2015 melalui pola PSPL, PF, dan PLPG akan diterbitkan dalam waktu dekat;
  6. Sertifikasi guru melalui pola PPGJ bagi guru yang diangkat setelah terbitnya Undang-Undang Guru dan Dosen (30 Desember 2015) dilaksanakan pada tahun 2015 dengan kuota yang akan ditentukan kemudian;
  7. Penetapan calon peserta untuk sertifikasi guru melalui pola PPGJ termasuk penjadwalannya akan diinformasikan setelah perangkatnya selesai.

Jadwal yang telah ditetapkan di atas tidak menutup kemungkinan terjadi perubahan penjadwalan.

Demikian, semoga bermanfaat

Sumber :

Buku 1 Pedoman Sertifikasi Guru