Pekanbaru – (30/12/2016) ~ Bertempat di Laboratorium Komputer LPMP Riau, hari ini (30/12) diadakan kegiatan Bimbingan Teknis Aplikasi Microsoft Office. Kegiatan yang diperuntukkan bagi 30 (tiga puluh) orang pegawai LPMP Riau yang merupakan perwakilan dari masing-masing seksi dan sub bagian umum ini menghadirkan narasumber yang berasal dari Widyaiswara dan Staf Seksi Sistem Informasi LPMP Riau dengan materi yang terbatas pada Ms. Office Word dan Ms. Office Excel.
Kepala LPMP Riau, Bpk. Mulyatsyah langsung membuka kegiatan ini dan menyampaikan harapannya agar para pegawai LPMP Riau mengerti IT khususnya aplikasi Ms. Office. Kasubbag Umum, ibu Lelik Hidayati menambahkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi pegawai dan direncanakan kegiatan ini akan berlanjut pada tahun yang akan datang. (@nunovia)
Demikian, semoga bermanfaat……..