Friday, March 28, 2025

Lawan Covid-19, LPMP Riau Bagikan Masker dan Vitamin kepada Pegawai

Dalam rangka meningkatkan kewaspadaan terhadap penyebaran Virus Corona atau Covid-19, LPMP Riau membagikan sejumlah masker dan vitamin kepada Pegawai Negeri Sipil di lingkungan unit kerja. Langkah tersebut dilakukan, atas kesadaran dan bentuk keprihatinan terhadap wabah Covid-19 yang kini melanda Riau. Kepala LPMP Riau, Yudi Nurman mengatakan, pembagian masker dan vitamin kepada PNS dilingkungan unit kerja, merupakan bentuk kewaspadaan terhadap penyebaran virus COVID-19. Pegawai diminta tenang, ditengah mewabahnya virus dan tetap waspada.

“Covid -19 merupakan fenomena pandemik yang meresahkan. Ada baiknya, kita menyebarkan pesan positif dan saling mengingatkan tentang pola hidup sehat serta menjaga kebersihan lingkungan,” ungkap Yudi  (27/03). Yudi menambahkan, asupan vitamin secara rutin ternyata bisa mencegah virus berbahaya seperti corona. Pasalnya, mengonsumsi vitamin sangat ampuh dalam meningkatkan daya tahan tubuh atau stamina.Salah satu pegawai LPMP Riau, Yasnayati mengaku, sangat mengapresiasi kegiatan pembagian masker dan vitamin yang dilakukan oleh LPMP Riau. Bahkan kegiatan tersebut, juga mendapatkan dukungan dari Kasubbag Umum LPMP Riau – Lelik Hidayati.  “Saya sangat berterimakasih kepada Kepala LPMP Riau, karena telah memperhatikan kondisi kesehatan kami.  Hal ini membuktikan, bahwa LPMP Riau peduli terhadap pegawainya. Semoga kegiatan ini tidak saat wabah corona saja, namun juga pada bencana alam lainnya seperti karhutla dll.” tutur Yasnayati. Selain membagikan masker dan vitamin kepada pegawai piket, terhitung sejak tanggal 18 Maret lalu sebagian besar pegawai LPMP Riau sudah melakukan sistim kerja dari rumah atau work from home. Meski demikian pelayan masih tetap diberikan, namun dengan menerapkan protokol kesehatan yang cukup ketat salah satunya penggunaan masker dan hand sanitizer serta social distancing di kawasan LPMP Riau. *RKD*

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.